Sabtu, 24 Oktober 2009

SFC Yakin Keluar dari Krisis Finasial
SFC Yakin Keluar dari Krisis Finasial
SRIPO/HENDRA KUSUMA
Dari Kanan Vice President Finance SFC Roliansyah Basnan didampingi Manajer SFC Hendri Zainuddin.
Sriwijaya Post - Jumat, 23 Oktober 2009 17:03 WIB

PALEMBANG - Meski mengalami krisis finasial, Sriwijaya FC tetap yakin mampu merah double winner di Kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) 2009-2010. Laskar Wong Kito meyakini akan keluar dari krisis.

"Kita yakin mampu keluar dari krisis. Manajemen terus berusaha sekuat tenaga mencari solusi untuk pendanaan ini," ujar Vice President Finance, Roliansyah Basnan yang bertanggungjawab untuk urusan keuangan klub, Jumat (23/10).

Menurut pria yang biasa di sapa Yan Basnan ini, setidaknya kondisi keuangan SFC akan mengalami krisis selama musim pertama. Tetapi setelah pertengahan musim, kondisi keuangan SFC dipastikan akan ada perbaikan.

"Sebab suntikan dana dari sejumlah sponsor sudah bisa dikelola. Target kita 2011 nanti SFC sudah mampu mandiri," tegas Yan Basnan.

Menurut dia, gaji pemain yang belum dibayar yakni, satu bulan gaji dalam sisa kontrak pemain musim 2008-2009 lalu atau gaji pemain lama masih tersisa dalam waktu dekat akan segera dibayar. Itu disebabkan manajemen memang sedang fokus kepada penyelesaian DP Pemain.
Pihaknya sudah melakukan pembicaraan dengan pemain dan memberikan pengertian kepada para pemainnya.

"Dalam waktu dekat dana dari sponsor seperti perusahaan pemenang lelang tiket Panji Lalang Buana akan memberikan dana segar untuk SFC. Begitu juga dari sponsor seperti Bank Sumsel, PTBA dan Pusri," kata Yan Basnan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar